Kamis, 22 November 2012

Konsultasi Kesehatan : Sariawan


Konsultasi Kesehatan 

Rubric konsultasi

Assalaamu’alaikum warohmatullohi wabarokatuh

Dokter ,saya seorang laki-laki usia 26 tahun sudah berkeluarga, agak sibuk (sering keluar kota),saya mempunyai keluhan sering sariawan, hamper tak pernah luang, 1 sembuh muncul di tempat lain. Padahal setiap hari saya gosok gigi rata-rata 3x, bagaimana tips agar tidak sariawan ?
Muhammad ,085646594xxx


Wassalaamu’alaikum warohmatullohi wabarokatuh

JAWABAN ;

a’alaikumsalam warohmatullohi wabarokatuh

Sariawan adalah radang yangterjadi pada jaringan lunak mulut , dalam bahasa medis sariawan disebut STOMATITIS.

Penyebab sariawan dibagi menjadi 2 yaitu :

Adanya infeksi, yaitu infeksi bakteri, jamur dan virus

Penyebab non infeksi, yaitu adanya trauma, defisiensi nutrisi , alergi ,stress, gangguan imunitas, manifestasi penyakit sistemik di mulut

Oleh karena penyebab sariawan cukup beragam, maka manifestasi sariawan yang ditimbulkan pun mempunyai ciri khas sendiri yang baru dapat dipastikan diagnosanya dengan melihat dan memeriksa kondisi pasien .


Berikut tips menghindari sariawan :

  1. Menghindari trauma dalam rongga mulut.Trauma ini dapat diakibatkan oleh cara menyikat gigi yang salah, tergigit atau makan makanan yang terlalu panas 
  2. Menghindari stress, karena beberapa study menunjukkan stress dapat memicu sariawan
  3. Menjaga kebersihan mulut
  4. Memperbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran
  5. Menghindari makanan atau obat-obatan yang dapat menyebabkan reaksi alergi pada mulut




Tidak ada komentar:

Posting Komentar