Assalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh!
Alhamdulillah. Segala puji bagi Allah Rabb seluruh alam. Shalawat
dan salam sejahtera semoga terlimpah kepada junjungan kita, nabi
Muhammad shallalahu alaihi wassalam, keluarga, sahabat dan pengikutnya
hingga akhir jaman.
Tidak terasa sudah lima tim kemanusiaan yang kita kirim untuk
membantu kaum muslim Suriah. Sangat
melelahkan. Namun bersama kesulitan
itu ada kemudahan. Maka apabila kita telah selesai dari sesuatu
urusan, tetaplah bekerja keras untuk urusan yang lain. Dan hanya kepada
Rabb-mu kita berharap.
Saudara kaum muslimin yang kami hormati. Ucapan rasa terima kasih
dan doa bagi seluruh pengurus dan relawan HASI serta para donatur dari
kaum muslim Suriah, bagaikan setetes embun bagi kita. Menyejukkan.
Wajah-wajah yang tulus menyambut kedatangan tim relawan HASI merupakan
berkah dari persaudaraan Islam, yang tidak bisa digantikan. Sepucuk
surat dari pimpinan rumah sakit lapangan Salma, dr. Romi, yang
mengapresiasi kedatangan teman-teman HASI, semoga menjadi jawaban kita
nanti di depan Allah Subhanahu wa Ta'ala.
Hasrat ingin kembali ke tanah yang barakah, min syaamina, Syam kita,
merupakan pesan dari hampir semua relawan yang kita kirim. Tidak ada
yang menyesal sebulan meninggalkan keluarga, pekerjaan, dan teman.
Dengan dukungan dari semuanya, yang tak bisa kami sapa satu demi
satu. HASI insya Allah akan terus berusaha mengirim tim kemanusiaan
membantu kamu muslimin Suriah. Bekerja di rumah sakit lapangan untuk
menemani para penggiat amal shalih di sana. Bersahabat dengan dingin.
Khawatir dengan serangan bom, mortar, dan birmil. Mengobati yang sakit.
Merawat yang menderita. Bersilaturahmi kepada kelompok-kelompok kecil
masyarakat. Mendatangi keluarga keluarga syuhada dan fuqara. Terasa
indah dibingkai persaudaraan Islam.
Tetap sehat, selalu siap menjadi relawan!
Wassalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh!
Sunardi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar