PENYEBAB PUSING
Rubrik konsultasi
Assalaamu’alaikum warohmatullohi wabarokatuh
Maaf mau tanya, apa yang menjadi penyebab sering pusing dan leher terasa kaku ? Jazakalloh
Ummu shofi, 08135718xxx
Ummu shofi, 08135718xxx
Wassalaamu’alaikum warohmatullohi wabarokatuh
JAWABAN :
Wa’alaikumsalam warohmatullohi wabarokatuh
Sebenarnya pertanyaan Ummu shofi perlu diperjelas kembali, yaitu tentang keluhan pusing ini. Sebagaimana yang pernah kami jelaskan dalam edisi terdahulu bahwa keluhan pusing dan nyeri kepala sekilas terlihat sama tetapi sebenarnya mempunyai arti diagnostic yang berbeda dalam dunia medis.
Istilah pusing sangat tidak spesifik dan dipakai oleh berbagai orang untuk mengartikan keadaan yang berbeda-beda, diantaranya yaitu ;
- Vertigo yaitu merasa dirinya atau sekelilingnya berputar.
- Rasa pingsan, dimana terjadi perasaan kelemahan dan ancaman kehilangan kesadaran yang seringkali mendahului kejadian pingsan .
- Vertigo psikogenik yang berhubungan dengan kegelisahan sehingga dapat menyebabkan kepala terasa ringan atau rasa pingsan .
Sedangkan nyeri atau sakit kepala atau cephalgia merupakan kondisi terdapatnya rasa sakit di dalam kepala. Hal ini disebabkan oleh karena dua hal ;
Primer
Sebagian besar yang terjadi adalah sakit kepala primer, yakni tidak berhubungan dengan lesi structural atau penyakit sistemik yang dapat diidentifikasi. Biasanya sakit kepala primer ini diprovokasi oleh suatu hal seperti stress, kekurangan tidur, kelelahan, latihan, dan makanan tertentu (keju, alcohol, coklat, MSG).
Sekunder
Sakit kepala sekunder ini terjadi karena adanya penyakit tertentu yang dapat berasal dari intracranial, ekstracranial dan penyakit sistemik. Penyebab intracranial yaitu adanya tumor, perdarahan, infeksi didalam kepala. Penyebab ekstrakranial yaitu adanya sinusitis, neuritis, arteritis temporalis ; dan penyebab sistemik yaitu adanya infeksi, demam, hipertensi, anemia. Dibutuhkan beberapa pemeriksaan lanjutan seperti pemeriksaan fisik dan laboratorium untuk dapat menyimpulkan penyebab pasti sakit kepala ini .
Mudah-mudahan jawaban singkat ini dapat membantu .Wassalaamu’alaikum warohmatullohi wabarokatuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar